UIN Jakarta Gelar Seminar Nasional Gerakan Anti Narkoba

UIN Jakarta Gelar Seminar Nasional Gerakan Anti Narkoba

Auditorium Harun Nasution, BERITA UIN Online— Satuan Tugas Gerakan Anti Narkoba (GAN) UIN Jakarta bekerja sama dengan Badang Narkoba Nasional (BNN) dan Kementerian Politik, Hukum dan Keamanan RI menggelar seminar nasional yang bertemakan Peran Mahasiswa dalam Menangkal Bahaya Narkoba di Kalangan Generasi Milenial, Kamis (28/03), di Auditorium Harun Nasution, kampus I UIN Jakarta.

Acara yang dihadiri mahasiswa, dan sivitas akademika UIN Jakarta serta perwakilan dari 50 universitas yang ada di Indonesia itu, dihadiri pula oleh Rektor UIN Jakarta Amany Lubis, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Wiranto, serta beberapa jajaran pimpinan dari BNN.

Dalam sambutannya, rektor mengapresiasi kegiatan positif tersebut. Dirinya berharap, kegiatan itu dapat dilakukan secara berkesinambungan, dan merata dibeberapa lokasi di seluruh penjuru nusantara.

“Kami segenap jajaran pimpinan UIN Jakarta sangat mengapresiasi serta mendukung kegiatan yang diinisiati satgas GAN UIN Jakarta ini. Kami pun mengucapkan terima kasih atas sokongan dan kerja sama yang telah terjalin antara UIN Jakarta dengan Kemenpolhukam dan BNN,” ungkap rektor.

Dengan kerja sama ini, sambung rektor, diharapkan UIN Jakarta juga dapat turut andil dalam rangka pencegahan dan penanggulangan penyebaran narkoba, tentunya dilingkup kampus khususnya dan masyarakat pada umumnya.

“Semoga para generasi penerus bangsa mampu terhindar dari bahayanya narkoba, juga ikut serta dalam mencegah penyebaran obat-obatan terlarang itu,” tandas Guru Besar Sejarah Politik Islam tersebut.

Di tempat yang sama, Wiranto juga menegaskan, bahwa di tahun 2045, Indonesia akan menjadi negara terbesar keempat di dunia. Hal tersebut dapat tercapai, apabila generasi muda cikal-bakal pemimpin masa depannya sehat jasmani dan rohani, terutama mental.

“Narkoba, merupakan salah satu penyebab rusaknya mental para generasi penerus bangsa. Oleh karennya, kita semua harus berusaha mencegah peredaran obat terlarang tersebut, apalagi mengonsumsinya. Dengan demikian, maka apa yang menjadi cita-cita dan target bangsa di tahun 2045 nanti akan tercapai,” jelas Wiranto.

Selanjutnya, sambung Wiranto, saat ini pihaknya bekerja sama dengan BNN juga menjalin komunikasi dengan para mahasiswa untuk bersama memerangi narkoba, yaitu dengan tidak mengedarkan, mengonsumsi, dan melaporkan kepada pihak berwajib apabila ditemukan atau terdapat hal-hal yang dicurigai terindikasi adanya jaringan penyebaran narkoba.

“Kita berharap dan berdoa, semoga para generasi muda Indonesia, khususnya mahasiswa yang hadir saat ini, tidak pernah dan tidak akan berkenalan apalagi sampai akrab dengan nafza tersebut. Karena data saat ini, dalam sehari, generasi muda yang mati karena narkoba sedikitnya 30 orang. Ini merupakan keprihatinan kita bersama yang harus segera diselesaikan,” pukas Wiranto diakhir sambutannya.

Ketua pelaksana, Fazlur Rahman, kepada BERITA UIN Online menuturkan, bahwa kegiatan ini diselenggarakan atas dasar kepedulian mahasiswa atau kaum milenial untuk juga menjaga generasi muda agar terhindar dari bahaya narkoba. (lrf)