UIN Jakarta Benchmarking ke Universitas Negeri Makasar

UIN Jakarta Benchmarking ke Universitas Negeri Makasar

Sekitar Kampus. UIN Jakarta melakukan benchmarking ke universitas Negeri Makasar, Senin-Kamis (17-20/6/2019). Kunjungan ini di pimpin oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UIN Jakarta, Masri Mansoer dan Kepala Biro AAKK Khoirudin serta empat staf yang mendampingi menyambangi kampus berlogo pinisi tersebut. Rombongan UIN Jakarta disambut langsung Rektor Universitas Negeri Makasar, Husain Syam didampingi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Arifuddin, Wakil Rektor Bidang Akademik, Muharram, Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Gufran, ketua lembaga di lingkup UNM dan sejumlah pagawai.

Dalam pertemuan benchmarking ini kedua kampus besar ini membicarakan sejumlah agenda terkait strategi peningkatan pengembangan universitas dalam cara memperkokoh pelaksanaan akademik, pengembangan karir dan kontribusi alumni serta sejumlah hal lainnya.

Ditemui dikantornya Jum’at (21/6/2019) Masri Mansoer, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, mengatakan kepada BERITA UIN Online, pihaknya sengaja melakukan kunjungan di kampus Indonesia Timur, salah satunya ingin mengetahui dan mendapatkan pengetahuan baru terkait pengelolaan alumni dan kampus di wilayah lain.

“Selama ini asumsi yang berkembang, hanya di Jakarta tempat belajar, ternyata kita bisa menemukan kenyataan-kenyataan yang berbeda di daerah, dan bisa menjadi input bagi kita,” sebutnya.

Sementara Ikhwan, Kepala Bagian Kemahasiswaan mengkutif omongan Rektor UNM yang menyampaikan “rasa terima kasih dan apresiasi atas kehadiran rombongan UIN Jakarta, baginya agenda benchmarking pengelolaan alumni ini menjadi penting karena kedua kampus ini dapat saling mengisi dan belajar bersama, ini pembelajaran luar biasa bagi kita semua, sebenarnya ini bukan Benchmarking dari UIN Jakarta, tapi UNM juga sedang belajar dan mengambil teladan, apalagi alumni UIN tersebar dan memiliki posisi penting di negara ini,” jelas Ikhwan.

Setelah berkunjung ke UNM rombongan bertolak juga ke kampus lain diantaranya UIN Alaudin, Universitas Hasanudin dan PNUP Makasar.(lrf/sam)