Rektor Lantik 749 Sarjana Baru

Rektor Lantik 749 Sarjana Baru

[caption id="attachment_19936" align="alignleft" width="300"] Rektor UIN Jakarta Prof Dr Dede Rosyada memindahkan kuncir topi sarjana dari kiri ke kanan kepada salah satu peserta wisuda pada Wisuda Sarjana ke-105 di Auditorium Harun Nasution, Rabu (29/8/2017). Rektor melantik sedikitnya 749 sarjana baru, terdiri atas program S2, S2, dan S3.[/caption]

Auditorium, BERITA UIN Online – Rektor UIN Jakarta Prof Dr Dede Rosyada melantik sekaligus melepas 749 sarjana baru lulusan program S2, S2, dan S3 tahun akademik 2016/2017. Upacara pelantikan dilakukan pada Wisuda Sarjana ke-105 di Auditorium Harun Nasution, Selasa-Rabu (29-30/8/2017).

Acara wisuda sarjana bertema “Mewujudkan Kampus Insklusif, Meneguhkan Kebhinekaan Bangsa” tersebut dibuka oleh Ketua Senat Universitas Prof Dr M Atho Mudzhar pada Sidang Senat Terbuka yang dihadiri para guru besar dan orangtua wisudawan. Rektor selain melantik sarjana baru juga memberikan penghargaan kepada 17 sarjana terbaik tingkat fakultas, baik program S1 maupun pascasarjana (S2 dan S3).

Para sarjana baru yang dilantik merupakan lulusan dari 11 fakultas dan sekolah pascasarjana. Sedangkan sarjana terbaik tingkat fakultas masing-masing diambil dari jurusan dan program pascasarjana berdasarkan hasil pemeringkatan nilai indek prestasi kumulatif (IPK) tertinggi.

Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan meluluskan sebanyak 173 orang, terdiri atas program S1 sebanyak 168 orang dan program S2 sebanyak 5 orang. Kemudian Fakultas Adab dan Humaniora sebanyak 56 orang (S1 55 orang, S2 1 orang), Fakultas Ushuluddin (8 orang, S1 6 orang dan S2 2 orang), Fakultas Syariah dan Hukum (76 orang), Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (51 orang), Fakultas Dirasat Islamiyah (15 orang, S1 12 orang dan S2 3 orang), Fakultas Psikologi (31 orang, S1 21 orang dan S2 10 orang), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (105 orang), Fakultas Sains dan Teknologi (44 orang), Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (94 orang), dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (73 orang). Sedangkan Sekolah Pascasarjana meluluskan sedikitnya 27 orang, terdiri atas Program Magister sebanyak 11 orang dan Program Doktor sebanyak 16 orang.

Sementar itu, sarjana terbaik yang diberi penghargaan dari program S1 adalah Nita Inopianti dari Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan dengan IPK 3,87 Kumlaude, Qisthina Amajida dari Jurusan Tarjamah Fakultas Adab dan Humaniora (IPK 3,81 Kumlaude), Moch. Agus Khoerul Ikhsan dari Jurusan Ilmu Agama-Agama Fakultas Ushuluddin (IPK 3,64 Kumlaude), Irma Zhafira Nur Shabrina Hajida dari Jurusan Hukum Keluarga (IPK 3,87 Kumlaude), Musfiah Saidah dari Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (IPK 3,87 Kumlaude), Azkiyatuttahiyah dari Jurusan Dirasat Islmiyah Fakultas Dirasat Islamiyah (IPK 3,92 Kumlaude), Septian Dwi Cahyo dari Jurusan Psikologi Fakultas Psikologi (IPK 3,76 Kumlaude), Rafny Hidayani Mokodompit dari Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (IPK 3,91 Kumlaude), Dedy Setiawan dari Jurusan Fisika Fakultas Sains dan Teknologi (IPK 3,81 Kumlaude), Mutoharoh dari Jurusan Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (IPK 3,78 Kumlaude), dan Vanny El Rahman dari Jurusan Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IPK 3,82 Kumlaude).

Dari program S2, sarjana terbaik adalah Ahmad Fathoni dari Magister Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan dengan IPK 3,70 Kumlaude, Juli Ahsani dari Magister Perbandingan Agama Fakultas Ushuluddin (IPK 3,52 Sangat Memuaskan), Refki Saputra dari Magister Dirasat Islamiyah Fakultas Dirasat Islamiyah (IPK 4,00 Kumlaude), Alfiannor Luthfi Hasain dari Magister Psikologi Fakultas Psikologi (IPK 3,81 Kumlaude), dan Hengki Ferdiansyah dari Magister Pengkajian Islam Sekolah Pascasarjana (IPK 3,76 Kumlaude). Sementara dari program S3, sarjana terbaik adalah Abdul Mukti dari program Doktor Pengkajian Islam Sekolah Pascasarjana (IPK 3,69 Kumlaude). (ns)