Rektor Dukung Pembaruan Konten Website

Rektor Dukung Pembaruan Konten Website

RSU, BERITA UIN Online— Rektor UIN Jakarta Prof Dr Dede Rosyada MA menegaskan dukungannya serta mengimbau seluruh jajaran pimpinan turut menyokong serta memfasilitasi pembaruan laman dan konten website UIN Jakarta baik universitas maupun fakultas.

Hal tersebut disampaikan rektor saat memimpin rapat pimpinan, dengan pembahasan mendengarkan laporan studi banding tim Pubdok ke UII dan UGM, Jumat (27/10), bertempat di Ruang Sidang Utama gedung rektorat lantai 2 UIN Jakarta.

Ditambahkan rektor, selain dalam rangka meningkatkan peringkat webomatrik, pembaruan tersebut juga dalam rangka memudahkan para stakeholder mencari dan mendapatkan informasi tentang UIN Jakarta.

“Apabila tampilan dan konten website UIN Jakarta lebih baik, maka hal tersebut dapat memudahkan para user mendapatkan informasi tentang UIN Jakarta,” ujar Dede.

Masih menurut rektor, bahwa satu hal yang penting dari website yang dimiliki oleh UIN Jakarta adalah ketersediaan informasi yang aktual, tajam, dan terpercaya. Hal ini, semakin meneguhkan cita-cita UIN Jakarta menjadi World Class University (WCU).

“UIN Jakarta saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT), dan perubahan kampus UIN menjadi PTN BH,” jelasnya.

Di akhir peyampaiannya, rektor berharap website UIN Jakarta mampu dilihat oleh masyarakat dunia. Oleh karena itu, diharapkan para pengelola website segera melengkapi sekaligus mengupdate data statis dan dinamis yang ada di website universitas maupun fakultas.

“Lengkapi dan updating konten yang ada di website harap segera dilakukan. Tidak hanya yang berbahasa Indonesia, namun juga konten yang berbahasa Inggris. Karena, website kita saat ini bilingual,” tandas Guru Besar Metodologi Penelitian UIN Jakarta tersebut.

Di tempat yang sama, Kepala Sub Bagian Publikasi dan Dokumentasi UIN Jakarta Feni Arifiani MH dalam pelaporannya yang dalam kesempatan tersebut didampingi Pimpinan Redaksi (Pimred) Berita UIN Online Zaenal Muttaqin ME MA mengatakan, bahwa saat ini website UIN Jakarta tengah melakukan pembaruan baik laman maupun konten. Pasalnya, hal tersebut dilakukan guna memnuhi kebutuhan para stakeholder dalam mendapatkan informasi yang lengkap tentang UIN Jakarta.

“Kami tim pengelola website, baik universitas maupun fakultas saat ini tengah berusaha melakukan optimalisasi peran website guna memenuhi kebutuhan user dan kampus UIN Jakarta. Tentunya, peran serta dan dukungan pimpinan UIN Jakarta sangat kami harapkan,” papar Feni.

Sebagai informasi, dadir dalam rapat yang dimulai pukul 07.00-09.30 WIB tersebut, para Wakil Rektor, Kepala Biro, para Dekan, Kepala Sub Bagian, serta segenap sivitas akademika UIN Jakarta yang diundang untuk hadir dalam rapat mingguan tersebut. (lrf)