Rektor Amany Lubis Lantik Didi Gunawan Sebagai Pejabat Pengawas

Rektor Amany Lubis Lantik Didi Gunawan Sebagai Pejabat Pengawas

Ruang Diorama, BERITA UIN Online – Rektor UIN Jakarta Amany Lubis melantik Didi Gunawan sebagai Pejabat Pengawas Kepala Subbagian pada Bagian Tata Usaha Fakultas Psikologi. Didi dilantik menggantikan Al-Ghozali yang menjalani masa pensiun atau purna bakti. Didi Gunawan sebelumnya adalah pejabat Pengadministrasi pada Bagian Organisasi Tatalaksana dan Kepegawaian.

Acara pelantikan digelar di Ruang Diorama Auditorium Harun Nasution, Senin (6/1/2020). Acara dihadiri Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum Ahmad Rodoni, Wakil Rektor Bidang Kerja Sama Andi Faisal Bakti, Dekan Fakultas Psikologi Zuhrotun Nihayah, Dekan Fakultas Dirasat Islamiyah Syairozi Dimyati, Kepala Biro Administrasi Umum Rudy Subiyantoro, Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Khairunnas, dan Kepala Bagian Organisasi Tatalaksana dan Kepegawaian Azizah.

Rektor Amany Lubis dalam sambutannya meminta pejabat baru yang dilantik agar dapat bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab. Apalagi untuk mengemban amanah jabatan tersebut, pejabat telah mengucapkan sumpah sebagai ikrar diri.

“Bahkan dalam tradisi pelantikan yang baru kali ini, pejabat bersangkutan telah membacakan sendiri pakta integritasnya,” katanya.

Rektor juga meminta pejabat yang baru dilantik agar mau banyak belajar, baik dengan pejabat lain maupun dengan lingkungan kerja yang baru. Hal itu penting sehingga pejabat cepat beradaptasi dan dapat bekerja dengan baik karena memahami persoalan.

Dalam kesempatan itu, Rektor menyampaikan ucapan terima kasih kepada Al-Ghozali, pejabat lama yang diganti. Ia turut mendoakan yang bersangkutan agar selalu diberi kesehatan dan dapat menjalani masa pensiunnya dengan baik.

“Saya mengenal beliau (Al-Ghozali, Red) dengan baik karena pernah tinggal satu kompleks. Semoga beliau diberi kesehatan,” katanya. (ns)