Rektor Amany Lubis Akan Jadi Irup Upacara Peringatan HUT RI ke-74

Rektor Amany Lubis Akan Jadi Irup Upacara Peringatan HUT RI ke-74

Gedung Rektorat, BERITA UIN Online – Rektor UIN Jakarta Amany Lubis dijadwalkan akan menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada peringatan Hari Kemedekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-74 pada 17 Agustus mendatang. Rektor dalam kesempatan tersebut juga akan membacakan Teks Pancasila dan memberikan sambutan.

Demikian siaran pers Humas UIN Jakarta yang diterima BERITA UIN Online, Selasa (13/8/2019). Upacara peringatan HUT RI ke-74 tingkat UIN Jakarta akan digelar secara sederhana di lapangan Student Center mulai pukul 06.00 WIB. Upacara akan diikuti pimpinan universitas dan fakultas, dosen, karyawan, mahasiswa, serta Dharna Wanita Persatuan.

Dalam siaran pers itu juga disebutkan, acara inti upacara adalah pengibaran bendera merah putih oleh pasukan pengibar bendera (paskibra) dari mahasiswa. Sedangkan Komandan Upacara dipimpin oleh Resimen Mahasiswa (Menwa) dan persembahan lagu-lagu nasional oleh Pasuan Suara Majasiswa (PSM).

 Petugas lain upacara yaitu pembaca naskah Teks Proklamasi oleh Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Ahmad Tholabi Karlie, pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Suparto, dan doa penutup oleh Dekan Fakultas Dirasat Islamiyah Syairozi Dimyati.

Seusai upacara, Rektor kemudian akan mengadakan ramah tamah bersama kalangan sivitas akademika, termasuk para petugas upacara, di Aula Strudent Center.

Sementara itu, Rektor Amany Lubis sebelumnya menginstruksikan kepada seluruh sivitas akademika UIN Jakarta agar mengikuti upacara Peringatan HUT RI ke-74 di kampus. Surat instruksi bernomor B-/869/R/HK.007/08/2019 dan ditandatangani pada 7 Agustus 2019 itu ditujukan kepada pimpinan lembaga-lembaga yang ada di UIN Jakarta.

Ketentuan pakaian untuk mengikuti upacara sesuai instruksi Rektor, pria baju putih lengan panjang, celana panjang dan peci hitam. Sedangkan wanita mengenakan baju putih lengan panjang, rok panjang hitam, dan jilbab berwarna hitam. (ns)