QS Star: UIN Jakarta Raih Level 3 Star

QS Star: UIN Jakarta Raih Level 3 Star

Ruang Diorama, Berita UIN Online— UIN Jakarta kembali mencatatkan prestasi sebagai perguruan tinggi dengan rekognisi global pasca diraihnya level 3 Star dari QS Stars Rated for Excellence. Perolehan rekognisi ini diharapkan terus memacu peningkatan kontribusi UIN Jakarta dalam mencetak lulusan berkualitas.

Perolehan level 3 Stars disampaikan langsung Rektor Prof Dr Dede Rosyada MA dalam Sidang Pleno ke XIV Rektor dan Senat UIN Jakarta di Ruang Diorama Auditorium Harun Nasution, Selasa (7/8/2018). "Alhamdulillah setelah melalui serangkaian penilaian, UIN Jakarta mendapatkan level 3 Star dari kategori QS Stars," ungkapnya.

Rektor menjelaskan Level 3 Star didapat dari serangkaian penilaian atas sejumlah aspek penting. Diantaranya, Teaching 4, Employability 4, Internasionalization 2, Facilities 3, Social Responsibility 3, Inclusiveness 5, dan Program Strength: Islamic Studies 2.

Diketahui, QS Stars merupakan penilaian yang dilakukan lembaga QS Stars Rating guna mengukur keunggulan sebuah perguruan tinggi. Selain kekuatan program studi, penilaian dilakukan dengan melihat ketersediaan fasilitas, serapan kerja lulusan, tanggung jawab sosial, keinklusifan, dan beberapa kategori lainnya.

Dalam laman www.topuniversities.com disebutkan universitas dengan level 3 Star merupakan universitas yang telah secara baik diakui di level domestik sekaligus mulai menarik rekoginisi internasional. Universitas di level ini biasanya dituntut menjaga reputasi di sektor penelitian dan lulusannya agar menarik bagi pengguna lulusan.

Di tepi lain, perolehan level 3 Stars mensejajarkan UIN Jakarta dengan perguruan tinggi nasional lain seperti Universitas Andalas, Universitas Binus, Universitas Telkom, Universitas Udayana, UII, UPI, USU, dan Universitas Brawijiaya. Namun jika dilihat dari Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI, UIN Jakarta merupakan PTKI paling pertama meraih prestasi tersebut.

Dalam rilis resmi Lembaga Penjaminan Mutu UIN Jakarta, perolehan level 3 Star membuka jalan bagi UIN Jakarta dalam peta perguruan tinggi global terekognisi. "Dalam beberapa tahun ke depan, Lembaga Penjaminan Mutu UIN Jakarta berharap UIN Jakarta bukan hanya memperoleh predikat di QS Rating tetapi juga masuk dalam QS Rangking," sebut rilis. (farah nh/yuni nk/zm)