PPIM  Undang Dosen UIN Jakarta Workshop Google Classroom

PPIM Undang Dosen UIN Jakarta Workshop Google Classroom

Gedung PPIM, Berita UIN Online -- Pusat Pengkajian Islam dan Masyarakat (PPIM) UIN Jakarta akan menyelenggarakan Workshop Penggunaan Google Classroom untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) berbasis riset, sekaligus berbagi pengalaman praktis. Acara ini akan dilaksanakan pada hari Rabu, (12/08/15). Bertempat di ruang seminar PPIM UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Kegiatan ini berupaya memfasilitasi para dosen untuk menerapkan sistem aplikasi digital dalam kegiatan perkuliahan. Selain digunakan dalam proses belajar mengajar, diharapkan aplikasi ini bisa dimanfaatkan juga dalam menyimpan data sekaligus untuk keperluan riset, pada akhirnya aplikasi ini akan meningkatkan webometrik UIN Jakarta

Akan hadir dalam kegiatan tersebut Prof Dr Oman Fathurahman M Hum, yang memiliki pengalaman dalam menggunakan dan menerapkan aplikasi Google Classroom dalam kegiatan perkuliahan di Fakultas Adab dan Humaniora pada semester genap 2014/2015.

Abdallah selaku panitia acara menuturkan, kuota kegiatan ini terbatas bagi 15 orang dosen dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dimana Dosen diharuskan mendaftarkan diri secara online dan telah memiliki akun email resmi UIN Jakarta (@uinjkt.ac.id) ke ppim.uinjkt.ac.id. (Tutur A Mustofa/ Luthfy R. Fikri)