Perkuat Hubungan, Rektor Gelar Jamuan Makan Malam

Perkuat Hubungan, Rektor Gelar Jamuan Makan Malam

Cirendeu, BERITA UIN Online— Rektor Prof Dr Dede Rosyada MA menyelenggarakan jamuan makan malam bersama duta besar dan perwakilan negara-negara Eropa Timur di rumah dinas, Cirendeu, Kamis (15/10). Kegiatan ditujuan memperat hubungan silaturahmi UIN Jakarta dan mitra.

Ketua Panitia sekaligus Kepala Pusat Layanan Kerjasama Internasional (PLKI) UIN Jakarta, Rachmat Baihaqi MA, mengungkapkan kegiatan bertepatan dengan peringatan tahun baru Islam 1437 Hijriah. “Momentum ini menjadi sarana tukar pikiran dan menjalin kerjasama dalam dunia pendidikan,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para undangan yang bersedia hadir. Selain itu, Rektor menyampaikan peluang pendidikan yang tersedia di UIN Jakarta bagi para mahasiswa dari negara-negara Eropa Timur.

“UIN Jakarta dengan bantuan dari Kementerian Agama menyediakan beasiswa bagi para mahasiswa asing untuk menimba ilmu di UIN Jakarta,” ungkap Rektor.

HE Mr Mohamed Cengic, Duta besar Bosnia, yang turut hadir secara khusus menyampaikan harapan kerjasama pendidikan terjalin antara UIN Jakarta dan Pemerintahan Bosnia. Sebagai salah satu negara dengan mayoritas berpenduduk Muslim, sektor pendidikan dan keislaman menjadi program prioritas kerjasama.

“Pengembangan pendidikan keilmuan dan pengajaran keislaman menjadi prioritas kami sebagai negara dengan mayoritas berpenduduk Muslim,” tuturnya.

Selain para duta besar dan perwakilan negara, kegiatan dihadiri Wakil Rektor Bidang Kerjasama Prof Dr Murodi MA, Honorary Consulate of Lithuania Sugihono Kadarisman, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Dr Asep Saepudin Jahar MA, Dekan Fakultas Ushuluddin Prof Dr Masrie Mansoer MA, Dekan Fakultas Dirasat Islamiyah Dr Hamka Hasan, Lc MA, Dekan Fakultas Psikologi Prof Dr Abdul Mujib MA, dan Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Dr Agus Salim M.Si. (TAM)