Penggalangan Dana Covid-19 Capai Rp 80 Juta

Penggalangan Dana Covid-19 Capai Rp 80 Juta

Gedung Rektorat, BERITA UIN Online – Guna membantu mengatasi penyebaran Covid-19, Tim Gugus Tugas (Gugas) Percepatan Penanganan Covid-19 UIN Jakarta terus aktif melakukan penggalangan dana. Berdasarkan laporan, hingga Rabu (1/4/2020), dana terkumpul mencapai lebih dari Rp 80 juta.

“Dana tersebut berasal dari sumbangan perseorangan maupun lembaga di UIN Jakarta,” kata Ketua Tim Gugas Hari Hendarto kepada BERITA UIN Online, Rabu (1/4/2020).

Menurut Hari, penggalangan dana dilakukan secara terbatas bagi kalangan warga sivitas akademika. Namun, tidak tertutup kemungkinan jika ada di antara warga masyarakat yang ingin memberikan bantuan dapat menyalurkannya ke Rekening RPL 133 BadanLayanan Umum (BLU) UIN Jakarta melalui Bank BNI Nomor 727560831.

Hari mengatakan dana yang terkumpul terlebih dahulu akan disetorkan ke Tim Gugas Kementerian Agama pusat. Dana baru kemudian akan digunakan setelah dilakukan asesmen terkait prioritas kebutuhannya.

“Tapi yang jelas, penggalangan dana akan digunakan sepenuhnya untuk membantu dalam penanganan wabah Covid-19 di kampus,” ujarnya.

Di UIN Jakarta, menurut Dekan Fakultas Kedokteran tersebut, peruntukkan sementara anggaran di antaranya guna membantu kebutuhan mahasiswa, seperti pemberian bantuan makanan. Bantuan makanan ini khusus bagi mahasiswa yang masih tinggal di kos-kosan dan asrama. Mereka tidak pulang karena berbagai alasan.

Selain untuk kebutuhan mahasiswa, bantuan juga dapat diberikan bagi warga sivitas akademika lain yang membutuhkan akibat Covid-19.

“Prinsipnya kita ingin berbagi dan bersama-sama dalam upaya mengatasi Covid-19. Semoga wabah ini akan segera berakhir sehingga aktivitas kampus kembali normal,” katanya. (ns)