Pejabat IAIN Gorontalo Kunjungi UIN Jakarta

Pejabat IAIN Gorontalo Kunjungi UIN Jakarta

Reporter: Elly Afriani

Ruang Sidang Utama, UINJKT Online — Sekitar 30 pejabat dan dosen IAIN Sultan Amai Gorontalo, Sulawesi Tengah mengunjungi kampus UIN Jakarta. Mereka diterima Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof Dr Ahmad Thib Raya, Kepala Biro Perencanaan Keuangan dan Sistem Informasi (PKSI) Drs H Abdul Malik MM, Direktur Internasional Office Prof Dr Andi Faisal Bakti, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Prof Dr Muhammad Amin Suma, dan Kepala Perpustakaan Utama Dr Muhammad Zuhdi di Ruang Sidang Utama Gedung Rektorat, Senin (13/7).

Kedatangan pejabat IAIN Gorontalo yang dipimpin Pembantu Rektor Bidang Akademik Mochammad Fahri Yos itu selain untuk bersilaturahmi juga melakukan studi banding atas capaian prestasi UIN Jakarta dalam bidang pengembangan mutu sumberdaya manusia dan penguatan kelembagaan.

“Kami studi banding ke UIN Jakarta karena kampus kita seperti kakak beradik. UIN Jakarta sebagai kakak dan IAIN Gorontali sebagai adik. Kalau kita studi banding ke universitas yang berbeda tentu sangat lain rasanya,” kata Mochammad Fahri.

Studi banding juga untuk memperoleh informasi berkaitan dengan proses belajar mengajar di UIN Jakarta. Mochammad Fahri mengatakan, untuk mengembangkan IAIN Gorontalo yang sebelumnya bernama STAIN hingga kini masih banyak membutuhkan informasi dari UIN Jakarta yang sudah lama menjadi universitas. “Tentu ini sangat positif bagi pengembangan dan penguatan kelembagaan di IAIN Gorontalo di masa mendatang,” ujarnya.

Seusai diterima pimpinan UIN Jakarta, para pejabat IAIN Gorontalo mengadakan tatap muka dengan pimpinan unit, baik di rektorat maupun fakultas.

Â