Optimalisasi Publikasi, Pustipanda dan Tim Pengelola Website Gelar RDK

Optimalisasi Publikasi, Pustipanda dan Tim Pengelola Website Gelar RDK

 

[caption id="attachment_20147" align="alignleft" width="300"] Dalam rangka peningkatan publikasi akademik, sosialisasi, dan layanan informasi mengenai UIN Jakarta, , pengelola website UIN Jakarta, Website fakultas, dan Open Journal System (OJS) mengelar Rapat Dalam Kantor (RDK), yang bertempat di Ruang Rapat Biro AUK, Kamis (14/09).[/caption]

Ruang Rapat AUK—Dalam rangka peningkatan publikasi akademik, sosialisasi, dan layanan informasi mengenai UIN Jakarta, , pengelola website UIN Jakarta, Website fakultas, dan Open Journal System (OJS) mengelar Rapat Dalam Kantor (RDK), yang bertempat di Ruang Rapat Biro AUK, Kamis (14/09).

Rapat yang dibuka secara resmi oleh Kepala Biro Administrasi Umum dan Akademik (AUK) Dr H Rudi Subiyantoro M.Pd itu, dimulai pukul. 16.00 s.d 19.30 WIB dan dihadiri pula Kepala Sub Bagian Publikasi dan Dokumentasi Feni Arifiani MH, Kepala Nasrul Hakim,  dan segenap tim Pustipanda, pengelola website, serta publikasi jurnal UIN Jakarta.

Dalam sambutannya, Kepala Biro AUK mengapresiasi kegiatan RDK tersebut, dan berharap seluruh pengelola website baik pusat maupun fakultas senantiasa meningkatkan publikasi di masing-masing tempat. Pasalnya, apabila tim pengelola web dan jurnal bekerja secara solid, kompak, dan optimal, maka publikasi UIN Jakarta akan maksimal.

“Jangan pernah bosan untuk melakukan publikasi, dan mencari inovasi-inovasi baru bagi perkembangan website pusat maupun fakultas. Dengan demikian, maka progress webometrics UIN Jakarta akan terus membahagiakan,” tandasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (Pustipanda) mengatakan, RDK ini merupakan upaya Pustipanda bersama pengelola website mencari solusi bersama atas permasalahan dan kendala yang masih dihadapi saat ini.

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan webomatric serta mendorong tercapainya cita-cita UIN Jakarta menjadi kampus tarap internasional dengan mengoptimalisasi publikasi jurnal-jurnal ilmiah dan hasil penelitian,” pukas Nasrul.

Ditambahkannya, bahwa untuk merealisasikan hal itu, perlu adanya peningkatan publikasi dan sosialisasi kegiatan atau jurnal ilmiah yang terindeks.

“Melihat saat ini masih terdapat beberapa kendala, maka dengan RDK ini kita akan bersama mencari solusinya. Dengan demikian, maka publikasi akan berjalan sesuai dengan apa yang kita cita-citakan bersama,” paparnya.

Menanggapi hal tersebut, Feni Arifiani berharap, seluruh pengelola website senantiasa mengupdate konten-kontennya. Baik konten statis maupun dinamis atau periodik.

“Seyogyanya setiap pengelola website baik pusat maupun fakultas senantiasa melakukan koordinasi dan komunikasi. Hal ini dimaksudkan agar terjadi keseimbangan dan singkronisasi publikasi di setiap wilayah (pusat maupun fakultas),”jelas Feni.

Dari pantauan BERITA UIN Online dapat ditarik beberapa poin penting dari RDK tersebut. Diantaranya setiap pengelola website diharapkan selalu mem-backup konten yang telah dipublikasi secara periodik, hal ini dimaksudkan agar ketika terjadi masalah pada website tersebut, data masih dapat terselamatkan. Kemudian, akan dilakukan optimalisasi jaringan internet di beberapa tempat, terutama kantor BERITA UIN. (lrf)