MAN 11 Jakarta Juara Umum Lomba Giat Prestasi Pramuka UIN Jakarta

MAN 11 Jakarta Juara Umum Lomba Giat Prestasi Pramuka UIN Jakarta

Kampus UIN, BERITA UIN Online – Untuk ketiga kalinya, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 11 Jakarta dinobatkan sebagai juara umum pada Festival Kepramukaan Pramuka tingkat Penegak se-DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat yang digelar di kampus UIN Jakarta, Sabtu (20/10/2018). Pada kejuaraan ketiga kalinya ini, pramuka MAN 11 pun berhak memiliki piala bergilir tersebut selamanya.

Saat dinobatkan sebagai juara umum dan berhak memiliki piala bergilir, peserta dari MAN 11 terlihat histeris. Mereka seakan tak percaya bahwa piala tersebut akan menjadi hak milik selamanya setelah ketiga kali berturut-turut menjadi juara umum. Atas penobatannya itu mereka kemudian melakukan sujud syukur sebagai ungkapan kebahagiaan karena berhasil menyisihkan para peserta lain. Tak hanya itu, mereka juga bereforia dengan bernyanyi dan menari di lapangan seraya menyalakan gas smoke.

“Karena MAN 11 sudah mengantongi juara umum ketiga tahun ini, maka piala yang semula bergilir kini telah menjadi hak milik penuh sekolah tersebut,” kata Ketua Panita Giat Prestasi, Al-Kindy.

Pramuka MAN 11 merupakan salah satu pangkalan gugus depan yang cukup aktif di Jakarta. Berbagai perlombaan pernah diraih sepanjang tiga tahun terakhir ini. Pada Giat Prestasi Festival Kepramukaan yang digelar UIN Jakarta, MAN 11 tercatat telah mengantongi tiga kali juara umum, yakni tahun 2016, 2017, dan 2018.

Kejuaraan Giat Prestasi tingkat Pramuka Penegak diikuti oleh hampir 3.000 peserta dari 77 pangkalan sekolah. Giat prestasi memperlombakan sedikitnya 12 mata lomba, baik dalam bentuk keterampilan khusus kepramukaan (scouting skill) maupun keterampilan umum.

Perlombaan digelar sehari penuh di kampus 1 UIN Jakarta. Karena banyaknya mata lomba, panitia memanfaatkan sejumlah titik lokasi di kampus untuk dijadikan arena perlombaan, baik indoor maupun outdoor.

Festival Kepramukaan bertema “Pramuka Hebat, Ceria, Aktif, dan Berprestasi” tersebut digelar dalam rangka memperingati perayaan hari ulang tahun ke-29 Pramuka UIN Jakarta yang jatuh pada 30 Oktober 2018. Selain Giat Prestasi, kegiatan lain adalah satunan kaum dhu’afa, penggalangan dana gempa Palu dan Donggala, seminar motivasi nasional, dan Perkemahan Bina Satuan Pramuka tingkat Siaga dan Penggalang. (ns)