FK UIN Jakarta Gelar Rapat Bersama Dengan Direktur PTKI

FK UIN Jakarta Gelar Rapat Bersama Dengan Direktur PTKI

Gd. FK, BERITA UIN Online— Dalam upaya meningkatkan koordinasi jalannya fakultas kedokteran di lingkungan PTKI, maka pada, Kamis (27/6) lalu, Fakultas Kedokteran (FK) UIN Jakarta mengundang Direktur Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Arskal Salim untuk menyampaikan arahan terkait dengan pengembangan FK di bawah PTKI ke depan.

Sebagai pengembangan dari FKIK, di samping prestasi kinerja unit yang sudah dicapai, masih ada tersisa PR yang harus diselesaikan, seperti pengembangan sumber daya manusia dosen maupun staf dari aspek akademik dan kepangkatan, peningkatan atmosfir akademik dan penelitian, peningkatan jumlah publikasi dan peluang kerjasama dalam maupun luar negeri.

Hal tersebut disampaikan Dekan FK UIN Jakarta, Hari Hendarto dalam sambutannya, “Dalam pengembangan dan menyelesaikan PR sebagaimana disebutkan, sangat dibutuhkan peran dan arahan PTKI sehingga ke depan bisa menjadi lebih baik lagi. Apalagi dari sisi output sudah didapatkan perbaikan prestasi lulusan, dimana dua batch terakhir lulusan OSCE FK UIN Jakarta mencapai 100%,” pukasnya.

Hari menambahkan, bahwa tuntutan terhadap pengembangan kualitas fakultas kedokteran dari Kemenristekdikti juga semakin tinggi meliputi kemandirian dalam fasilitas penelitian dan juga lahan pembelajaran RS Pendidikan.

Menanggapi ini, Direktur PTKI Arskal Salim mengatakan, bahwa masih perlu koordinasi lebih intensif lagi antara direktorat dan fakultas utamanya kedokteran dan sains mengingat fakultas umum relatif baru di PTKI dan dari segi jumlah masih sedikit.

”Ke depan akan lebih banyak lagi pengembangan yang akan dilakukan untuk fakultas kedokteran dan sains baik dari segi pendidikan termasuk skema beasiswa master lanjut doktor untuk dosen maupun pengembangan penelitian dimana banyak pihak luar negeri ingin bekerja sama dengan fakultas kedokteran dan sains PTKIN,” pukas Arskal.

Sebagai informasi, turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Dekan, Kaprodi dan Sekprodi, Kepala Bagian Keilmuan, Ketua Unit dan Kepala Bagian beserta staf ini ditutup dengan kunjungan Direktur PTKI pada tempat perkuliahan FK UIN Jakarta. (lrf/frs)