Dema FIDIKOM Kembali Adakan Kegiatan Baksos 2019

Dema FIDIKOM Kembali Adakan Kegiatan Baksos 2019

Jawa Tengah, BERITA UIN Online—Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FIDIKOM) kembali menyelenggarakan Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka merealisasikan salah satu program kerja DEMA.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 15 hari mulai dari tanggal 1-15 Februari 2019 tersebut, mengusung tema Asa dan Karsa untuk Bangsa dan akan dilaksanakan di Desa Capar, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Salah satu panitia sekaligus peserta baksos, Farid, kepada BERITA UIN Online menuturkan, bahwa kegiatan ini terbuka untuk umum, tidak hanya internal kampus dalam hal ini mahasiswa, tapi juga eksternal yang mau berpartisipasi langsung atau menjadi donasi untuk disalurkan melalui kegiatan tersebut.

“Kami ingin membangkitkan kembali semangat Tri Dharma Perguruan Tinggi yang salah satunya kegiatan sosial bagi mahasiswa yang saat ini mulai luntur. Selain itu, ini merupakan realisasi program kerja DEMA,” jelas Farid.

Masih menurut Farid, bahwa kegiatan tersebut diisi dengan berbagai hal, mulai dari pengajaran, normalisasi dreinase, normalisasi fungsi kali, santunan, pembangunan fasilitas desa, dan masih banyak lagi kegiatan positif lainnya.

“Semoga, dengan adanya kegiatan ini, masyarakat mampu mendapatkan manfaatnya langsung, baik secara material maupun immaterial. Terlebih, kegiatan ini mampu mengharumkan nama baik lembaga tercinta UIN Jakarta,” pukas Farid.

Sebagai informasi, kegiatan ini diikuti sedikitnya 20 mahasiswa, yang terbagi menjadi beberapa tim dan berkonsentrasi dalam bidang yang berbeda. Walau pun kegiatan baru akan dimulai tanggal 1 Februari mendatang, namun beberapa aktifitas sudah ada yang dilaksanakan. (lrf/frd)