BAN-PT Akreditasi 5 Prodi

BAN-PT Akreditasi 5 Prodi

Auditorium, UIN Online – Sebanyak lima progran studi (prodi) saat ini sedang diakreditasi ulang oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).  Selain karena habis masa kadaluwarsa, satu prodi di antaranya baru pertama kali diakreditasi.

“Lima prodi tersebut kini sedang menunggu hasil akhir visitasi dari tim asesor BAN-PT. Mudah-mudahan hasilnya bisa cepat dan memuaskan,” kata Ketua Lembaga Peningkatan dan Jaminan Mutu (LPJM) Dr Ahmad Syahid kepada UIN Online di ruang kerjanya, Kamis (26/8).

Kelima prodi yang saat ini sedang dalam proses visitasi itu adalah Prodi Pendidikan Kimia dan Prodi Kependidikan Islam/Manajemen Pendidikan di Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) serta Prodi Kimia, Prodi Biologi, dan Prodi Fisika di Fakultas Sains dan Teknologi (FST). Prodi Kependidikan Islam/Manajemen Pendidikan adalah satu dari lima prodi yang tahun ini baru diakreditasi.

Masa kadaluwarsa Prodi Pendidikan Kimia (FITK) berakhir hingga April 2010 (terakreditasi tahun 2008). Sedangkan Prodi Kimia, Prodi Fisika, dan Prodi Biologi (FST) masing-masing habis pada Mei 2009 (terakreditasi tahun 2006).

“Kecuali Prodi Kependidikan Islam/Manajemen Pendidikan, keempat prodi tersebut sebelumnya telah memperoleh nilai akreditasi dengan peringkat C,” kata Syahid.

Berdasarkan catatan UIN Online, program S1 UIN Jakarta memiliki 49 prodi dan enam berstatus konsentrasi yang tersebar di 11 fakultas. Dari 49 prodi itu enam di antaranya belum memperoleh akreditasi dan sedang dalam proses persiapan. Selain program S1, juga terdapat program S2 (Magister) berstatus monodisiplin, yakni Magister Pendidikan Bahasa Inggris (FITK), Magister Agribisnis (FST), dan Magister Psikologi (Fakultas Psikologi). Sedangkan Program Magister dan Doktor (berstatus multidisiplin) di Sekolah Pascasarjana kini sudah memperoleh akreditasi dengan peringkat masing-masing A. (ns)