Arsil: Hidup Adalah Keajaiban

Arsil: Hidup Adalah Keajaiban

Reporter: Muhammad Nurdin

Student Center, UIN Online - Artis dan penulis buku Andi Arsil Rahman mengatakan, hidup adalah keajaiban. Keajaiban biasanya lahir dalam situasi yang tidak mungkin. Tetapi selalu ada penjelasan untuk dapat memahami bahwa keajaiban itu sebagai sebuah kewajaran hidup. Hal itu diungkapkan Arsil dalam peluncuran buku Life is Miracle, yang digelar Lembaga Dakwah Kampus (LDK) UIN Jakarta bekerja sama dengan penerbit buku Ajwah Media, di Aula Student Center, Jum'at (24/09).

Dalam buku yang ia tulis bersama Anneka Putri itu, sumber dari segala keajaiban adalah kerja keras, usaha tidak kenal lelah dan tidak kenal putus asa, serta ketergantungan dan keyakinan yang penuh kepada Tuhan Yang Maha Sempurna segala sifat sifa-Nya.

"Kebahagian hidup seseorang tidak dilihat dari luasnya ilmu, banyaknya harta, dan tingginya jabatan. Akan tetapi dilihat dari bagaimana ia memanfaatkan untuk kepentingan orang banyak. Itulah yang dinamakan Life is Miracle," ujar pemeran film Ketika Cinta Bertasbih (KCB) itu.

Arsil menjelaskan, sebenarnya buku tersebut ditulis pada tahun 2005, namun baru diterbitkan pada 2010. Di antara buku-buku mengenai keajaiban hidup, buku karya Arsyil merupakan salah satu buku yang menjelaskan keajaiban hidup yang ditulis dari pengalaman pribadi. Buku  ini terdiri dari empat puluh lima judul yang syarat akan makna kehidupan.

"Selain itu, saya juga mencantumkan kisah-kisah penuh hikmah yang patut kita teladani. Saya berharap setelah acara ini kita dapat memetik hikmah dari setiap pengalaman hidup," kata Arsyil. []