30 Mahasiswa FAH Ikuti Pelatihan Jurnalistik

30 Mahasiswa FAH Ikuti Pelatihan Jurnalistik

Gd. FAH, BERITA UIN Online— Tiga puluh mahasiswa Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) UIN Jakarta mengikuti pelatihan jurnalistik di Rg 14 Lt. 6 Gd. FAH, Senin (12/10). Pelatihan bertujuan melatih kemampuan jurnalistik mahasiswa. Selain teori-teori umum, peserta pelatihan mendapat praktek jurnalitisk langsung.

Kegiatan pelatihan yang diselenggarakan Dewan Eksekutif Mahasiswa FAH bekerjasama dengan dekanat dibuka Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FAH Dr Zubair MA. “Dengan pelatihan, saya harap mahasiswa memiliki bekal keahlian jurnalistik,” ujarnya.

Pelatihan sendiri dijadwalkan selama enam kali pertemuan sepanjang Oktober 2015. Hadir sebagai instruktur Zaenal Muttaqin, Pemimpin Redaksi BERITA UIN dan Majalah DINAMIKA UIN Jakarta. Zaenal yang juga mantan wartawan Koran Seputar Indonesia dan Indonesia Finance Today ini menyampaikan beberapa materi jurnalistik, seperti teknik penulisan berita hingga industri media di Indonesia.

Imam Baihaqi, salah satu peserta dari semester pertama Jurusan Tarjamah mengaku senang bisa mengikuti pelatihan tersebut. Imam yang tertarik menjadi jurnalis di media nasional menilai pemberian materi memberinya banyak pengetahuan tentang jurnalistik. “Senang sekali rasanya bisa ikut pelatihan,” katanya.

Senada dengan Imam, Azka, mahasiswi semester pertama Jurusan Bahasa dan Sastra Arab juga mengaku senang mengikuti kegiatan pelatihan. Selain bisa mengenal industri media, Azka juga mendapat pengetahuan tentang cara penulisan berita. “Mudah-mudahan jadi bekal kalau saya jadi jurnalis,” harapnya. (TAM)