30 Peserta Jalur Kerja Sama Lolos Seleksi

30 Peserta Jalur Kerja Sama Lolos Seleksi


Gedung Akademik, BERITA UIN Online – Sebanyak 30 peserta calon mahasiswa baru melalui jalur kerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, Sumsel, dinyatakan lolos seleksi. Para peserta berasal dari berbagai madrasah/pesantren di wilayah Sumsel yang dijaring melalui program beasiswa santri berprestasi (PBSB). Demikian siaran pers Bagian Akademik yang diterima BERITA UIN Online, Senin (30/5).

Kepala Bagian Akademik Drs Marzuki Mahmud MPd menjelaskan, para santri yang diterima difokuskan untuk kuliah di empat program studi di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan. Dari Pemprov Sumsel, peserta yang diterima sebanyak 21 orang, yakni tujuh peserta diterima di Program Studi Kesehatan Masyarakat, lima peserta di Program Studi Farmasi, enam peserta di Program Studi Pendidikan Dokter, dan tiga peserta di Program Studi Ilmu Keperawatan.

Sedangkan dari Pemkab Musi Banyuasin, peserta yang diterima sebanyak sembilan orang. Lima peserta diterima di Program Studi Kesehatan Masyarakat, dua peserta di Program Studi Farmasi, dan dua peserta di Program Studi Pendidikan Dokter. “Untuk Program Studi Ilmu Keperawatan belum ada yang memenuhi syarat,” ujar Marzuki.

Menurut Marzuki, program kerja sama antara UIN jakarta dan pemerintah daerah untuk menjaring para santri berprestasi sudah dilakukan sejak tiga tahun silam. Program ini bertujuan agar para santri di daerah memperoleh kesempatan kuliah di fakultas kedokteran. Setelah selesai mereka diharapkan kembali ke daerah dan mengabdi di tempat asal para santri masing-masing.

“Hal ini sesuai dengan misi fakultas kedokteran UIN Jakarta, yakni untuk kalangan rural area atau masyarakat daerah,” katanya. (ns)