UIN Jakarta Peringati Hari Anti Korupsi Internasional

UIN Jakarta Peringati Hari Anti Korupsi Internasional

Gedung Auditorium Prof Dr Harun Nasution, BERITA UIN Online-- Memperingati Hari Anti-Korupsi dan Hak Asasi Manusia (HAM) se-Dunia, UIN Jakarta menyelenggarakan seminar bertajuk International Anti-Corruption and Human Right Day bertempat di Gedung Auditorium Prof Dr Harun Nasution pada Rabu (12/12/12).

Menurut Direktur International Office, Yenny Ratna Yuningsih PhD, kegiatan ini dimaksudkan sebagai bentuk partisipasi UIN Jakarta dalam memperingati kedua hari besar dunia tersebut. “Kegiatan ini kita rayakan dalam bentuk seminar, pengumpulan tanda tangan anti-korupsi dan ditutup dengan konser anti-korupsi,”ujarnya.

Sejumlah narasumber yang menjadi pembicara pada acara tersebut, antara lain, Dr Roichatul Aswidah (Komisioner Komnas HAM), Nukila Evanti (Human Right Officer UNHCR), Usman Hamid (Akatifis HAM), dan Andy Yetriyani (Komnas Perempuan).

Selain itu, hadir pula Abraham Samad (Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi), Prof Dr Komaruddin Hidayat (Rektor UIN Jakarta), Roy Rangkuti (Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia), Diani Sadia Wati, SH, LLM (Direktur Hukum dan HAM Bappenas) dan Monica Tanahadaru (Koordinator Program UNODC Indonesia), dimoderatori M. Aji Surya dari Inspektorat Jenderal Kementerian Luar Negeri.

Selain seminar, mahasiswa UIN Jakarta melakukan pengumpulan tanda tangan dan foto dengan memegang poster anti-korupsi sebagai bukti dukungan mahasiswa dan civitas akademik UIN Jakarta terhadap pemberantasan korupsi di Indonesia.

“Pengumpulan tanda tangan ini sudah dimulai sejak 9 Desember dan berakhir pada 12 Desember 2012,” kata Ahmad Fajri, MAIR, salah seorang panitia dari International Office (IO).

Rangkaian kegiatan ini akan ditutup dengan konser anti-korupsi yang menampilkan orasi kebudayaan oleh Garin Nugroho (budayawan), pembacaan puisi oleh Cornelia Agatha dan puncaknya hiburan dari Paduan Suara Mahasiswa (PSM) UIN Jakarta. (M Furqon)