UIN Jakarta Mulai Bangun LPTK

UIN Jakarta Mulai Bangun LPTK

[caption id="attachment_7625" align="alignleft" width="300"]Wakil Rektor Bidang Kerjasama Prof Dr Murodi MA (Ke-3 dari Kanan), Wakil Wali Kota Depok Dr KH Idris Abdul Shomad MA (Ke-2 dari kanan) berpose sesaat setelah peresmian kegiatan pembangunan Gedung LPTK UIN Jakarta, Jumat (07/08/2015) Wakil Rektor Bidang Kerjasama Prof Dr Murodi MA (Ke-3 dari Kanan), Wakil Wali Kota Depok Dr KH Idris Abdul Shomad MA (Ke-2 dari kanan) berpose sesaat setelah peresmian kegiatan pembangunan Gedung LPTK UIN Jakarta, Jumat (07/08/2015)[/caption]

Depok, BERITA UIN Online-- UIN Jakarta resmi memulai pembangunan Gedung Lembaga Pelatihan Tenaga Kependidikan (LPTK) dengan kebutuhan pendanaan sekira Rp 217 miliar di Bojongsari, Depok, Jum'at (07/08/2015). Gedung yang berlokasi di wilayah Jalan Raya Bojongsari-Parung ini nantinya akan digunakan sebagai pusat pelatihan dan sertifikasi guru-guru madrasah yang berada di bawah koordinasi UIN Jakarta.

Pembukaan kegiatan pembangunan tahap pertama dilakukan oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama Prof Dr Murodi MA bersama Wakil Walikota Depok KH Dr Idris Abdul Shomad MA. Turut menghadiri Wakil Rektor Bidang Akademik Dr Fadhilah Suralaga M.Si, para kepala biro, kepala bagian, camat dan para tokoh masyarakat setempat.

Mewakili rektor, Murodi menuturkan keberadaan LPTK sangat dibutuhkan sebagai lokasi pusat pendidikan, pelatihan, dan sertifikasi para tenaga pengajar yang selama ini dikelola oleh UIN Jakarta. Saat ini, kegiatan sejenis lebih banyak dilakukan di lingkungan kampus UIN Jakarta dengan meminjam gedung Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) sehingga kurang maksimal penyelenggaraanya.

"Untuk itu, mewakili harapan seluruh sivitas akademika, kami berharap unsur pemerintahan, para tokoh, dan warga masyarakat Kota Depok, bisa turut serta mendukung pembangunan fasilitas ini," harapnya.

Pada tahap pertama pelaksanaan pembangunan, PT PP Pracetak akan terlebih dahulu dilakukan pengurukan dan pembangunan fondasi utama gedung. Tahap ini diperkirakan membutuhkan waktu sekira enam bulan dengan dimulai bulan Agustus ini hingga Desember mendatang.

Sementara dalam sambutannya, Wakil Walikota Depok menyambut baik keputusan UIN Jakarta membangun fasilitas LPTK di wilayah Kecamatan Bojongsari. Sebab keberadaan fasilitas diharap dapat berdampak positif bagi pendapatan ekonomi maupun pendidikan masyarakat setempat.

"Untuk itu, secara administratif, kami siap mendorong aparatur dan warga untuk membantu agar pembangunan fasilitas ini bisa terlaksana dengan baik," paparnya.

Terlebih, ujar Idris yang menamatkan pendidikan sarjana hingga doktoral di Universitas Imam Muhammad Ibn Saud, Ryad, Arab Saudi ini selaras dengan arah pengembangan wilayah Kota Depok. Bila sebelumnya pengembangan dilakukan di wilayah sekitar Margonda, ke depan pengembangan bakal difokuskan di wilayah Sawangan-Bojongsari. (LRF/ZM)