Tim Debat FSH UIN Jakarta Rajai Debat Nasional

Tim Debat FSH UIN Jakarta Rajai Debat Nasional

20151007_133837

GD. TVRI Jakarta, BERITA UIN Online – TIM Debat Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali menorehkan prestasinya di kancah nasional dalam Kompetisi Debat Keterbukaan Informasi Publik antar mahasiswa se- Indonesia yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Pusat, (5-7/10).

TIM Debat FSH menjadi juara 1 debat tingkat nasional setelah mengalahkan TIM dari UNPAD yang menjadi juara 2 di final pada ajang Kompetisi tersebut, (7/10). Kemenangan ini merupakan rangkaian kemenangan yang telah ditorehkan sebelumnya ketika kompetisi debat nasional yang diselenggarakan oleh Mahkamah Konstitusi. Di semi final mereka juga sempat bertemu lawan tangguhnya Universitas Andalas yang sebelumnya bertemu juga di semifinal ketika ajang kompetisi debat MK. Namun, hal tersebut tidak menghalangi TIM Debat FSH merajai kompetisi debat nasional. Di tempat ketiga diraih oleh Universitas Andalas dan diposisi  ke empat adalah Universitas Indonesia.

Formasi TIM Debat FSH tidak banyak berubah dari kompetisi sebelumnya mereka adalah Teguh Trisna Dewa (PMH/IH), M. Raziv Barokah (Ilmu Hukum), dan Hamalatul Qurani (Ilmu Hukum) didampingi oleh pembimbingnya Indra Rahmatullah SHI MH. Turut hadir juga  Dr Yayan Sopyan SH MA (Wadek III Bidang Kemahasiswaan)  dan Drs. Abu Thamrin SH MHum (Sekprodi Ilmu Hukum).

Rektor dan Pimpinan FSH menyambut baik prestasi yang di raih mahasiswa FSH UIN Jakarta. Kemenangan yang beruntun ini  menjadikan UIN Jakarta tidak kalah dengan perguruan tinggi umum lainnya, UIN Jakarta tidak hanya unggul dalam bidang ilmu-ilmu agama, melaikan juga unggul dibidang ilmu-ilmu umum. (IH)