Rektor: Mutasi untuk Penyegaran

Rektor: Mutasi untuk Penyegaran

Aula Auditorium, Berita UIN Online— UIN Jakarta melakukan mutasi pejabat struktural tingkat kepala bagian dan kepala sub bagian, Senin (11/01). Menurut rektor, Prof Dr Dede Rosyada MA, mutasi bertujuan penyegaran dan peningkatan kinerja pelayanan.

“(Mutasi, red.) untuk menghindari kejenuhan di tempat lama ia bekerja, serta mendapatkan suasana baru yang fresh, sehingga diharapkan mampu menghasilkan ide-ide yang inovatif dan kreatif demi kemajuan UIN Jakarta,” ujarnya.

Ditambahkannya, bahwa rotasi di kepagawaian adalah hal yang lumrah dan tidak ada sangkut pautnya dengan kepentingan personal atau pun kelompok. Rotasi juga dilakukan bagi pegawai atau pejabat yang telah menjabat lebih dari empat tahun di salah satu bagian.

Rotasi dilakukan untuk meningkatkan kinerja layanan. Pada tahun 2016 ini, UIN Jakarta lebih terfokus bagaimana menjadi universitas riset, akan tetapi pola yang digunakan masih belum tepat. “Maka, menjadi PR bersama bagaimana cita-cita UIN Jakarta menjadi universitas riset dapat tercapai,” katanya.

Rektor berharap, para pejabat yang dimutasi menjadikan jabatannya sebagai lahan untuk berdiskusi, berinovasi, dan berkreasi, serta menemukan ide-ide yang lebih cemerlang bagi kemajuan UIN Jakarta ini. “Selamat bekerja dan berkarya, semoga hal ini menjadi step forward bagi kemajuan kampus tercinta UIN Jakarta,” harapnya.

Pelantikan ini dihadiri oleh para Wakil Rektor, kepala lembaga, Dekan Fakultas, dan para pejabat UIN Jakarta serta tamu undangan, acara pengambilan sumpah berjalan dengan lancar dan khidmat.(LRF)