Pusat Bisnis Gelar Seminar dan Festival Wirausaha Mahasiswa

Pusat Bisnis Gelar Seminar dan Festival Wirausaha Mahasiswa

Auditorium Utama, Berita UIN Online— Pusat Pengembangan Bisnis UIN Jakarta membuka rangkaian Seminar dan Festival Kewirausahaan Mahasiswa 2017 'Menumbuhkan Jiwa Entrepreneurship di Era Globalisasi' yang berlangsung Selasa-Rabu (25-26/4/2017). Kegiatan yang dilaksanakan di Auditorium Utama dan Student Center ini dibuka Asisten Daerah I Bidang Tata Pemerintahan Kota Tangerang Selatan Dr Rahmat Salam M.Si. Ia mewakili Walikota Hj. Airin Rachmy Diany M.Kn, M.H yang berhalangan hadir.

Pada kegiatan tersebut, seminar yang ditempatkan di Auditorium Utama menghadirkan sejumlah narasumber seperti Pengurus Forum Pengembangan Bisnis PTKIN Dr Ahmad Tjahja Nugraha M.Si dan Owner CV Enha Farm Midin Muhidin. Sedang festival wirausaha mahasiswa digelar di Gedung Student Center. Festival diikuti pameran produk dan jasa bisnis belasan kelompok wirausahawan muda mahasiswa UIN Jakarta dari berbagai fakultas.

Kepala Pusat Pengembangan Bisnis UIN Jakarta Dr H Abdur Razak MA dalam pembukaannya mengungkapkan, rangkaian seminar dan festival kewirausahaan merupakan kegiatan yang digelar untuk mendorong semangat wirausaha mahasiswa. Menurutnya, semangat wirausaha perlu dikembangkan di kalangan generasi muda. “Kita ingin setelah lulus dan sarjana, mereka siap tampil berkarya di sektor wirasuaha,” katanya.

Sementara itu, Rahmat dalam sambutannya mengatakan, mahasiswa dituntut mampu menjadi pionir dalam pembangunan sosial ekonomi masyarakat di sekitarnya. Untuk menjadi pionir, mahasiswa perlu berani terjun dan mengasah kemampuannya berwirausaha.

“Jangan terjebak dengan mencari pekerja. Jadilah pencipta lapangan kerja. Sebab selain untuk diri sendiri, dengan lapangan kerja yang diciptakan, anda bisa memberi kebaikan berlipat bagi yang lain,” paparnya. (yuni nurkamaliah/zm)