Pengurus Organisasi Mahasiswa FITK Dilantik

Pengurus Organisasi Mahasiswa FITK Dilantik

Ruang Teater FITK, BERITA UIN Online– Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Prof. Dr. Ahmad Thib Raya MA secara resmi melantik dan mengukuhkan pengurus Senat Mahasiswa (SEMA), Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), dan Pojok Seni Tarbiyah (Postar) di Ruang Teater FITK, Selasa (24/01/2017). Pengurus FITK yang dilantik SEMA berjumlah 29 orang, DEMA 64 orang, HMJ 12 jurusan masing-masing ketua dan wakil ketua serta Postar berjumlah 30 orang.

Acara pelantikan berlangsung khidmat dimana pengurus mengucapkan ikrar dan janji yang dituntun langsung oleh dekan. Pelantikan sendiri dihadiri Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Muhammad Zuhdi, Wakil Dekan FITK Bidang Administrasi Umum Dr. Ahmad Sofyan M.Pd, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Dr. Fauzan, dan beberapa ketua dan sekretaris jurusan.

Dalam sambutannya, dekan menyampaikan harapannya agar masing-masing organisasi mahasiswa menjadi wadah penumbuhan iklim akademik mahasiswa yang positif. “Saya juga berharap agar para pengurus yang dilantik dapat mengemban amanah dan mampu memberi kontribusi kepada mahasiswa FITK dalam kepengurusan periode tahun 2017,” harapnya.

Lebih jauh, Thib menyampaikan apresiasi pada seluruh mahasiswa FITK. Pasalnya, Pemilihan Umum Raya (Pemira) Mahasiswa FITK periode ini menjadi Pemira yang paling damai diantara fakultas-fakultas lain, dan dilaksanakan dengan jujur, adil, langsung, umum bebas dan rahasia. “Saya berharap prestasi ini bisa dipertahankan di tahun-tahun mendatang,” tambahnya. (Farah NH-Yuni)