Panglima TNI Akan Sampaikan Kuliah Kebangsaan di UIN Jakarta

Panglima TNI Akan Sampaikan Kuliah Kebangsaan di UIN Jakarta

[caption id="attachment_14584" align="alignleft" width="300"]Jenderal TNI Gatot Nurmantyo Jenderal TNI Gatot Nurmantyo[/caption]

Auditorium, BERITA UIN Online— Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Jenderal Gatot Nurmantyo akan menyampaikan kuliah kebangsaan di UIN Jakarta. Jenderal bintang empat tersebut dijadwalkan akan sampaikan pidatonya pada, Selasa (29/11), bertempat di Auditorium Harun Nasution, Kampus I UIN Jakarta.

Kepala Sub Bagian Publikasi dan Dokumentasi Feni Arifiani MH saat di temui di ruang kerjanya mengatakan, bahwa Panglima TNI akan menyampaikan kuliah kebangsaannya pada pukul 10.00 wib sampai dengan selesai.

“Semoga tidak ada kendala dan acara berjalan dengan lancar sebagaimana yang diharapkan bersama,” ujarnya.

Ditambahkannya, bahwa kedatangan Panglima TNI ke UIN Jakarta dalam rangka menjalin komunikasi dan silaturrahim yang baik antara sivitas akademika UIN Jakarta dengan pemerintah dalam hal ini TNI.

“UIN Jakarta sebagai kampus Islam yang senantiasa menyuarakan toleransi, perdamaian, dan keharmonisan antar sesama, dipandang mampu bersama-sama pemerintah menciptakan suasana yang harmonis di tengah kebhinekaan Indonesia ini,” tandas Feni.

Profil Panglima TNI

Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, lahir di Tegal, Jawa Tengah, 13 Maret 1960 (56 tahun). Lulus dari Akademi Militer tahun 1982 dan menjabat sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) sejak 8 Juli 2015, menggantikan Jenderal Moeldoko yang tengah masuk waktu purna baktinya. Sebelumnya, Gatot merupakan Kepala Staf TNI Angkatan Darat ke-30 yang mulai menjabat sejak tanggal 25 Juli 2014, setelah ditunjuk oleh Presiden Susilo Bambang Yudoyono untuk menggantikan Jenderal TNI Budiman. Dimana sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Pangkostrad menggantikan Letjen TNI Muhammad Munir.

Gatot Nurmantyo merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1982 yang berpengalaman di kecabangan infanteri baret hijau Kostrad. Gatot pernah menjadi Komandan Kodiklat TNI-AD, Pangdam V/Brawijaya dan  Gubernur Akmil. Selain itu, Suami Enny Trimurti yang dikenal sebagai pria disiplin, tegas dan ramah ini, tengah menjabat sebagai Ketua Umum PB FORKI periode 2014-2018. (lrf)