Meriahkan Milad, RS UIN Jakarta Gelar Workshop TTKH

Meriahkan Milad, RS UIN Jakarta Gelar Workshop TTKH

[caption id="attachment_17585" align="alignleft" width="300"] Rumah Sakit (RS) Syarif Hidayatullah UIN Jakarta menggelar seminar dan workshop Tatalaksana Terkini Kegawatdaruratan Hipertensi (TTKH). Seminar yang digelar dalam rangka memeriahkan milad ke-10 rumah sakit tersebut, digelar pada Sabtu (15/04), bertempat di Aula rumah sakit lantai 5, Ciputat, Tangerang Selatan.[/caption]

Aula RS, BERITA UIN Online— Rumah Sakit (RS) Syarif Hidayatullah UIN Jakarta menggelar seminar dan workshop Tatalaksana Terkini Kegawatdaruratan Hipertensi (TTKH). Seminar yang digelar dalam rangka memeriahkan milad ke-10 rumah sakit tersebut, digelar pada Sabtu (15/04), bertempat di Aula rumah sakit lantai 5, Ciputat, Tangerang Selatan.

Seminar yang bertemakan Tatalaksana Terkini Kegawatdaruratan Hipertensi dan Interpretasi EKG itu, diikuti oleh para dokter internal rumah sakit Syarif Hidayatullah, maupun dokter yang berasal dari rumah sakit lain.

Acara tersebut, dimulai pukul 08.00-16.00 WIB, serta menghadirkan beberapa narasumber ahli, yaitu dr Hery Emria Sp.PD-KGH (Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Ginjal Hipertensi), dr Ayat Rahayu Sp.Rad (Spesialis Radiologi), dan dr Luluk Dwi Yuni Sp.JP (Spesialis Jantung).

Penanggungjawab acara tersebut dr Deni Kriscahoyo Sp.PD dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas keilmuan di bidang kesehatan.

“Kepada para narasumber, kami ucapkan terima kasih atas kesediaannya menghadiri undangan hari ini, dalam rangka berbagi pengetahuan di bidang kesehatan. Kepada seluruh peserta, kami berharap dapat mengikuti dan menyimak setiap penyampaian dari para narasumber ahli, agar mampu menambah keilmuan kita dalam hal kesehatan,” kata Deni.

Hasil pantauan BERITA UIN Online di lokasi terlihat, seluruh peserta antusias dan semangat mengikuti jalannya workshop tersebut. Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh peserta yang hadir.

Sebagai informasi, rumah sakit Syarif Hidayatullah merupakan pengembangan dari Corps Kesehatan Mahasiswa UIN Jakarta yang sudah berdiri sejak 1962. Saat ini, rumah sakit telah mengalami banyak kemajuan, terutama dalam hal layanan, fasilitas serta sarana dan prasarana. (lrf)