Menteri Pendidikan dan Riset Sudan Kunjungi UIN Jakarta

Menteri Pendidikan dan Riset Sudan Kunjungi UIN Jakarta

 

Gedung Rektorat, UINJKT Online – Menteri Pendidikan dan Riset Sudan Prof Dr Fathi Mohammed El-Khalifa didampingi Rektor Universitas Khartoum Prof Dr Mohammed ahmed El-Seikh dan Rektor Universitas Jazirah Prof Dr Ismail Hassan Husein mengunjungi kampus UIN Jakarta, Jum'at (22/8). Mereka diterima di Ruang Rektor Gedung Rektorat oleh Rektor UIN Jakarta Prof Dr Komaruddin Hidayat, Pembantu Rektor Bidang Akademik Dr Jamhari, Pembantu Rektor Bidang Pengembangan Lembaga Dr Sudarnoto Abdul Hakim, serta sejumlah dekan fakultas.

Kedatangan rombongan selain bersilaturahmi juga ingin mengetahui tentang pembelajaran di UIN Jakarta yang kini telah menjadi salah satu universitas terkemuka di dunia. Rektor mengatakan, UIN Jakarta merupakan universitas Islam yang memiliki perbedaan dengan universitas lain di Indonesia. Perbedaan itu di antaranya diintegrasikannya antara ilmu-ilmu keislaman dan ilmu-ilmu umum.

Ia juga mengatakan, UIN Jakarta selama ini belum banyak melakukan kerja sama dengan berbagai universitas di kawasan Timur Tengah. Karena itu, ia mengharapkan ada kerja sama dengan sejumlah universitas di Sudan, terutama untuk memperkuat pengembangan bahasa Arab dan studi keislaman. (ns)