Mahasiswa KPI STAI Purwakarta Studi Banding ke KPI FDIK

Mahasiswa KPI STAI Purwakarta Studi Banding ke KPI FDIK

Gedung FDIK, BERITA UIN Online – Sebanyak 35 mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) dari Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Dr KH EZ Muttaqin Purwakarta, Jawa Barat, mengadakan kunjungan studi banding ke Prodi KPI Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) UIN Jakarta, Kamis (18/1/2018). Rombongan dipimpin Ketua Prodi KPI STAI Purwakarta Rohendi MIkom dan diterima Ketua Prodi KPI Drs Masran MAg serta Sekretaris Prodi KPI Fita Fathurrahmah MSi dan Sekretaris Konsentrasi Jurnalistik Lily Musrifah MAg di Ruang Sidang Gedung FDIK.

Rohendi mengatakan, kunjungan tersebut merupakan pertama kalinya diadakan ke Prodi KPI FDIK. Tujuannya untuk studi banding terkait pengembangan kelembagaan Prodi KPI di STAI Purwakarta. Selain itu, studi banding tersebut juga guna memperluas wawasan mahasiswa dalam bidang ilmu komunikasi dan kepenyiaran Islam yang menjadi fokus studi mahasiswa.

“Banyak hal yang ingin kami ketahui tentang Prodi KPI di FDIK. Tak hanya tekait secara keilmuan tetapi juga kelembagaan dan tata kelola jurusan,” katanya.

Ia berharap studi banding tersebut dapat memberikan dampak positif bagi pengembangan Jurusan KPI di STAI ke depan. Apalagi saat ini, katanya, STAI Purwakarta sedang berupaya untuk berubah status menjadi universitas.

“Yayasan kami memiliki dua perguruan tinggi, yaitu STAI dan STEI. Karena itu kami berencana akan lebur jadi universitas,” jelas Rohendi.

Sementyara itu, Masran mengatakan, Prodi KPI merupakan salah satu prodi dari lima prodi yang ada di FDIK. Prodi tersebut sebelumnya bernama Penerangan dan Penyiaran Agama (PPA) dan kemudian menjadi KPI pada tahun 1992. Prodi KPI di FDIK di antaranya bertujuan untuk mencetak para sarjana Islam yang memahami asas-asas pengelolaan komunikasi dan penyiaran melalui media tradisional, konvensional maupun modern.

Alhamdulillah, Prodi KPI FDIK sudah terakreditasi BAN-PT dengan peringkat A,” katanya singkat.

Kunjungan studi banding berlangsung selama sekira satu jam. Seusai dialog, para mahasiswa Prodi KPI STAI Purwakarta kemudian mengunjungi studi DnK TV yang menjadi tempat praktik atau belajar kepenyiaran televisi para mahasiswa Prodi KPI FDIK. Di tempat itu, mereka pun diperkenalkan tentang peralatan adio-vdeo serta cara-cara menjadi presenter maupun reporter. (ns)