Mahasiswa Diminta Ikut Serta Dukung Program Ketahanan Energi

Mahasiswa Diminta Ikut Serta Dukung Program Ketahanan Energi

Aula Madya, BERITA UIN Online -- Mahasiswa diminta ikut serta membantu ketahanan energi Indonesia. Alasannya, selama ini pemahaman masyarakat tentang ketahanan energi sangat minim.

“Acara ini sebagai sosialisasi ketahanan energi yang sedang digodok dalam sidang paripurna untuk kebijakan energi baru," ujar Kepala Biro Fasilitasi Kebijakan Energi dan Persidangan Dewan Energi Nasional (DEN) Ir. Farida ZED, ME pada acara sosialisasi ketahanan energi bertajuk "Peran Perguruan Tinggi dalam Mendukung Ketahanan Energi " di Aula Madya, Jum'at (11/5).

Untuk memberikan informasi dan pemahaman yang baik tentunya keterlibatan mahasiswa sangat diperlukan. “Mahasiswa juga punya andil dalam sosialisasi kebijakan energi baru ini, sehingga ada perubahan paradigma dalam masyarakat yang berimbas pada pengurangan ekspor untuk kepentingan domestik,"katanya.

Sementara Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Sumuran Harahap dalam sambutannya mengatakan, sumber daya energi merupakan kekayaan alam yang harus dikelola dan dijaga Negara sebagaimana diamanatkan dalam Pasal 33 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Menurutnya, sumber daya energi harus dikuasai negara dan dipergunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat. Peranan energi sangat penting artinya bagi peningkatan kegiatan ekonomi dan ketahanan nasional, sehingga pengelolaan energi yang meliputi penyediaan, pemanfaatan, dan pengusahaannya harus dilaksanakan secara berkeadilan, berkelanjutan, rasional, optimal, dan terpadu.

“Pertanyaannya adalah, apakah ekonomi kita sudah sesuai dengan pasal tersebut? Mahasiswa sebagai agent of change, melalui politik yang diajarkan, harus mampu membawa kemajuan untuk bangsa ini,"katanya. (Furqan)

 

Â