EPHE dan UIN Jakarta Teken MoU

EPHE dan UIN Jakarta Teken MoU

[caption id="attachment_10844" align="alignleft" width="300"]EPHE (Ecole Pratique des Hautes Etudes) dan UIN Jakarta jalin kerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan atas mediasi IFI (Kedutaan Besar Perancis). Kesepakatan kerjasama dilaksanakan di ruang Rektor UIN Jakarta, Senin (16/05). EPHE (Ecole Pratique des Hautes Etudes) dan UIN Jakarta jalin kerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan atas mediasi IFI (Kedutaan Besar Perancis). Kesepakatan kerjasama dilaksanakan di ruang Rektor UIN Jakarta, Senin (16/05).[/caption]

Rektorat, BERITA UIN Online— EPHE (Ecole Pratique des Hautes Etudes) dan UIN Jakarta jalin kerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan atas mediasi IFI (Kedutaan Besar Perancis). Kesepakatan kerjasama dilaksanakan di ruang Rektor UIN Jakarta, Senin (16/05).

Rombongan yang dipimpin oleh Antoine Devoucoux du-Buysson (Atase Kerjasama Universitas), diterima oleh Rektor UIN Jakarta Prof Dr Dede Rosyada MA di ruang kerjanya. Mengawali pertemuan, rektor menyambut hangat dan mengapresiasi kerjasama tersebut, serta berharap mampu mengembangkan budaya riset guna meningkatkan mutu pendidikan di kedua universitas.

"Kerjasama ini telah terinisiasi saat kami melakukan kunjungan ke Perancis beberapa waktu lalu, termasuk ke kampus EPHE. Selain itu, komunikasi yang baik telah terjalin antara UIN Jakarta dan IFI (Kedutaan Perancis) sejak lama,” paparnya.

Masih menurut rektor, kerjasama yang telah terjalin dalam beberapa hal termasuk terkait penelitian, agar sesegera mungkin dilaksanakan. “Dalam rangka meningkatkan produktifitas hasil penelitian yang terpublish di journal internasional, maka kerjasama ini agar segera dilaksanakan,” harapnya.

Di tempat yang sama, Antoine Devoucoux du-Buysson (Atase Kerjasama Universitas) menyampaikan, kerjasama antara UIN Jakarta dan IFI (Kedutaan Besar Perancis) sudah terjalin sejak lama.

“IFI dan UIN Jakarta sudah mempunyai komunikasi yang baik. Dan pihak Kedutaan selalu ingin memperkuat hubungan yang baik dengan UIN Jakarta dengan melakukan kerjasama dalam peningkatan mutu pendidikan melalui beberapa program kerjasama,” paparnya.

Hadir pula dalam pertemuan ini, Wakil Rektor Bidang Kerjasama antar Lembaga Prof Dr Murodi MA, Kepala PLKI Rachmat Baihaky M.A, Kepala Puslitpen Wahdi MA, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Dr M. Arief Mufraini Lc. MA, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Dr Agus Salim M.Si, dan beberapa sivitas akademik UIN Jakarta.

Sebagai informasi, bentuk kerjasama yang dilakukan berupa sandwich program, reseach collaborative, visiting professor, dan student exchange. Semua kerjasama ini akan terealisasi dalam waktu dekat. (LRF)