196 Peserta Ikuti Seminar Seleksi Proposal Penelitian Lemlit

196 Peserta Ikuti Seminar Seleksi Proposal Penelitian Lemlit

Aula Madya, UIN Online – Sedikitnya 196 peserta mengikuti seminar proposal penelitian yang diselenggarakan Lembaga Penelitian( Lemlit) UIN Jakarta dalam rangka memberikan kesempatan kepada para dosen untuk mempresentasikan judul penelitiannya. Seminar berlangsung di sejumlah tempat seperti Auditorum Utama, Aula Madya, dan Ruang Diorama, Selasa-Kamis (27-29/4).

Dari 196 peserta, panitia membagi menjadi 4 kategori yaitu 81 peserta dari kategori individiual, 34 peserta dari kategori kompetitif, 68 peserta dari kategori kolektif, dan 13 peserta dari kategori institusional.

Setelah diseleksi, nantinya panitia akan menentukan 65 peserta yang lolos seleksi. “Dari keseluruhan peserta yang diterima hanya 65 proposal dari 4 kategori. Panitia akan mengumumkan pemenangnya melalui surat,” kata panitia pelaksana Lemlit Sa’alih.

Dalam surat tersebut, panitia akan mencantumkan catatan mana saja proposal yang dibiayai dan tidak dibiayai. Informasi pemenang kali ini dilakukan melalui surat, tidak dengan menempel kertas pengumuman di setiap fakultas seperti mekanisme sebelumnya, karena pemberitahuan kelulusan melalui surat dinilai lebih etis daripada menempelkan kertas.

“Kalau dengan surat, cukup pesertanya saja yang tahu apakah proposalnya lolos seleksi atau tidak,” katanya. []  Putri K dan Mukhlis